Thursday, October 31, 2019

Kampanye pilkades Kedungsoka


Hari ini kamis 31 oktober 2019 memasuki hari tenang, setelah 3 hari berturut masing-masing calon kepala desa Kedungsoka melakukan kampanye di 4 kampung secara bergantian. Dan alhamdulillah semua calon dan tim suksesnya bisa menjaga kampanye damai.

Dalam hari tenang ini panwas desa kedungsoka melakukan pembersihan atribut yang berkaitan dengan calon kepala desa Kedungsoka. Hasilnya semua peraga kampanye untuk ketiga Calon dapat dibersihkan.

Dalam hari tenang ini ke tiga calon masih diperbolehkan melakukan kosolidasi dengan tim suksesnya masing-masing untuk persiapan hari H.

Pelaksanaan Pilkades Kedungsoka akan di selenggarakan pada hari minggu tanggal 03 november 2019 bertempat di SDN Negeri 2 Kedungsoka. Menurut ketua panitia Pilkades Kedungsoka bahwa persiapan untuk pelaksanaan Pilkades ini sudah 90% tinggal menunggu surat suara yg akan dikirim oleh PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan).

Masyarakat Kesungsoka berharap pemilihan Kepala desa Kedungsoka periode tahun 2019 - 2025 ini berjalan lancar dan sukses tanpa kendala apapun.

Dan akhirnya siapapun yang jadi kepala desa Kedungsoka, dialah pemimpin kita untuk 6 tahun mendatang. (Guyub rukun ayem tentrem) (Amd)


26 MANFAAT DAUN SIRIH





1). Mengobati penyakit asma
Caranya, siapkan 4-5 daun sirih, rebus daun tersebut dalam 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas saja. Minum rebusan tersebut dengan rutin setidaknya 2-3 gelas sehari.

2). Menyembuhkan radang tenggorokkan
Rebus 4-5 daun sirih dalam 2 gelas air sampai tersisa setengahnya. Minum rebusan tersebut secara rutin 2-3 gelas sehari.

3). Mengobati batuk
Manfaat daun sirih lainnya adalah untuk mengobati batuk. Rebuslah 5 daun sirih merah dalam 300 ml air, minum rebusannya 2 kali setiap hari secara teratur.

4). Mengobati penyakit Bronchitis
Untuk mengobati penyakit ini, yang Anda butuhkan adalah 6–10 daun sirih yang direbus dengan 300 ml air hingga tersisa setengahnya saja. Minum rebusan tersebut 3 kali sehari secara teratur.

5). Obat luka bakar ringan
Caranya, tumbuk 3-5 lembar daun sirih merah dengan 2 sendok teh madu. Oleskan pada luka sehari dua kali.

6). Mengobati demam berdarah
Rebus 5-6 daun sirih dalam 2 gelas air sampai tersisa setengahnya. Minum air rebusan 2 kali sehari secara rutin.

7). Menyembuhkan iritasi dan juga sakit mata
Manfaat daun sirih yang cukup dikenal adalah untuk mengobati iritasi dan sakit mata. Rebus 1-2 lembar daun sirih dalam 1 gelas air, tunggu sampai dingin. Gunakan air rebusan tersebut untuk mengompres atau sebagai obat tetes.

8). Melancarkan haid
Rebus 3 lembar daun sirih, 10 gram mahkota dewa, 15 gram umbi dewa dalam 2 gelas air sampai hanya tersisa 1 gelas saja. Minum rebusan tersebut 2 kali sehari.

9). Mengatasi masalah keputihan
Caranya, rebus 5 -10 daun sirih merah dalam 250 ml air. Setelah dingin, saring airnya, dan gunakan untuk membasuh daerah kewanitaan.

10). Menghilangkan bau mulut
Rebus 10-15 daun sirih dalam 4 gelas air sampai tersisa setengahnya. Gunakan untuk berkumur.

11). Obat penyakit jantung
Salah satu manfaat daun sirih adalah untuk mengobati penyakit jantung. Tumbuk 3 lembar daun sirih, 3 siung bawang merah, 1 sendok makan jintan putih, dan biji kemukus sebanyak 7 pasang, lalu ditambahi dengan sendok makan air panas. Setelah agak dingin, saring. Minum ramuan 2 kali sehari.

12). Membersihkan kuman dari mulut
Rebus 4-5 lembar daun sirih dengan 4 gelas air. Gunakan air rebusan untuk berkumur terutama setelah makan.

13). Obat gusi berdarah
Rebus 10 lembar daun sirih merah dengan 4 gelas air sampai mendidih. Gunakan air rebusan tersebut untuk berkumur setidaknya 3 kali dalam sehari.

14). Mengobati sakit gusi dan sariawan
Anda cukup mengunyah 1–2 lembar daun sirih merah selama 10 menit, lakukan sebanyak 2 kali sehari.

15). Menghilangkan bau badan
Rebus 10-15 lembar daun sirih dan 1 sendok teh garam dalam 4 gelas air hingga tersisa 2 gelas saja. Minum air rebusan 2 kali sehari.

16). Menghilangkan keringat berlebih
Manfaat daun sirih yang lain adalah mampu mengendalikan senyawa kavicol dan estragol pada produksi kelenjar keringat. Caranya, oleskan hasil tumbukan dari 2 lembar daun sirih pada area ketiak secara teratur. Anda juga bisa meminum rebusan air daun sirih sebanyak 2 gelas setiap hari.

17). Obat untuk payuda** yang membengkak
Caranya, ambil beberapa lembar daun sirih, kemudian bakar sampai layu. Lalu, tempelkan pada payuda** yang bengkak saat masih hangat.

18). Mengurangi produksi ASI yang berlebih
Manfaat daun sirih yang lain adalah mengurangi produksi ASI yang berlebih. Caranya, ambil 4 lembar daun sirih yang diolesi minyak kelapa yang dipanggang di atas api, ingat, jangan sampai hangus. Tempelkan di sekitar area payuda** dalam keadaan hangat.

19). Ramuan setelah melahirkan
Rebus 2–5 lembar daun sirih dalam 4 gelas air sampai menyusut setengahnya. Minum rebusan tersebut satu kali setiap hari.

20). Mengobati alergi yang menimbulkan gatal-gatal
Siapkan 6 lembar daun sirih, 1,5 sendok makan minyak kayu putih, dan juga 1 potong jahe. Tumbuk semua bahan, kemudian oleskan pada area yang gatal.

21). Obat asam urat
Caranya rebus 8 lembar daun sirih muda dalam 500 ml air sampai menyisakan 3 gelas saja. Minumlah dengan teratur 75 ml air rebusan 3 kali sehari.

22). Mengobati diare
Caranya, tumbuk halus 4-6 lembar daun sirih, 1 sendok makan minyak kelapa, dan 6 biji lada, kemudian gosokkan pada perut biarkan sampai mengering.

23). Obat mimisan
Untuk mengobati mimisan, cukup dengan menggulung dan memasukkan daun sirih yang layu ke dalam hidung yang mimisan untuk penyumbat pendarahan.

24). Mengobati gigi
Caranya, rebus selembar daun sirih dengan 2 gelas air sampai mendidih. Gunakan air rebusannya untuk berkumur. Lakukan secara berulang sampai sembuh.

25). Sebagai obat maag
Siapkan 7 lembar daun sirih merah kemudian direbus dan diminum secara teratur 3 kali sehari.

26). Obat radang paru-paru
Caranya, rebus 5 – 7 lembar daun sirih merah tua dalam 500 ml air sampai tersisa setengahnya saja. Minum secara rutin 3 kali sehari. (dikutip dari berbagai sumber)

Tuesday, October 22, 2019

Pengundian Nomor Urut Calon Kepala desa Kedungsoka





Hari Senin tanggal 21 Oktober 2019 telah dilakukan pengundian nomor urut calon yang dihadiri unsur terkait seperti BPD, Panwas, Panitia kecamatan dan segenap masyarakat kedungsoka. Pada saat yg bersamaan ditetapkan Bakal Calan kepala desa menjadi Calon kepala desa Kedungsoka. Dalam acara tersebut terlihat antusias masyarakat dalam mendukung acara tersebut.  Acara tersebut berlangsung tertib, aman dan penuh kekeluargaan walau banyak yang berbeda pandangan dan pilihan.

Dalam  pengundian nomor urut calon atas nama Sahrani Bin Misban mendapat nomor urut 1 (satu), syarif hidayatullah mendapat nomor urut 2 (dua) dan Sahrani Bin Nawi mendapat nomor urut 3 (tiga)

Pada acara tersebut dibahas juga mengenai tata tertib kampanye, oleh panwas, panitia dan ke 3 calon kepala desa Kungsoka. Selanjutnya dibacakan Fakta Integritas oleh ke 3 Calon Kepala Desa secara bergantian disaksikan oleh masyarakat yang hadir pada acara tersebut.

Sunday, October 20, 2019

Buah pare, sipahit pembunuh Kanker


Belakangan ini kita sering mendapatkan pesan berantai di grup percakapan yang menyebutkan bahwa manfaat air rebusan pare bisa menyembuhkan kanker sehingga sangat disarankan bagi mereka yang ingin mengatasi penyakit berbahaya ini. Namun, benarkah manfaat air rebusan pare bisa menyembuhkan atau bahkan mencegah kanker?

Manfaat Air Rebusan Pare untuk Mencegah Kanker

Akun Twitter @blogdokter mengunggah cuitan tentang seringnya ia mendapatkan pesan berantai ini. Cuitan akun ini kemudian mengundang komentar dari banyak orang yang juga mengaku mendapatkan pengalaman yang sama.
Seperti dilancsir NCBI berjudul Bitter Melon: a Panacea for Inflammation and Cancer yang dibuat oleh Prasad Dandawate dan kawan-kawan, mengatakan bahwa pare mengandung antioksidan, anti-inflamasi, antikanker, dan berbagai nutrisi baik lainnya. Berbagai kandungan ini sangat baik dalam menghambat pertumbuhan sel kanker.
Apakah manfaat air pare juga bisa menyembuhkan kanker sebagaimana yang beredar di dalam pesan berantai?
Dr. Adrian menyebutkan bahwa manfaat minum air rebusan pare tidak serta-merta bisa menyembuhkan kanker. Hanya saja, bisa jadi air rebusan pare atau pare sendiri bisa membantu menghambat atau mencegah pertumbuhan sel kanker.
Untuk mengobati kanker, dokter lebih menyarankan penderitanya untuk menjalani kemoterapi, radioterapi, operasi, dan terapi-terapi lainnya sesuai dengan jenis atau tingkat keparahan kanker yang diderita. Mengonsumsi air rebusan pare tentu tidak akan cukup untuk menyembuhkan kanker.
Pesan berantai ini bisa dianggap sebagai pesan yang tidak tepat, hanya saja, bagi penderita kanker, mereka tetap diperbolehkan mengonsumsi pare atau air rebusan pare asalkan tetap menjalani berbagai metode pengobatan yang direkomendasikan oleh dokter.

Manfaat Teh Pare Lainnya

Selain mencegah kanker, meminum air rebusan pare juga sangat bagus untuk orang yang menderita diabetes, metabolisme yang lambat, kadar kolesterol tinggi, sistem kekebalan tubuh yang lemah, dan masalah pencernaan. Berikut ini manfaat teh pare atau manfaat air rendaman pare untuk kesehatan:

1. Vitamin C

Dengan tingkat asam askorbat yang tinggi, manfaat minum air rebusan pare sangat membantu untuk merangsang sistem kekebalan tubuh. Vitamin C dapat meningkatkan produksi sel darah putih, dan juga bertindak sebagai antioksidan di dalam tubuh, menekan stres oksidatif dengan menetralisir radikal bebas.

2. Penyakit kronis

Tingkat antioksidan tinggi yang ditemukan dalam teh pare membuatnya ideal untuk mencegah penyakit kronis, seperti penyakit jantung koroner dan kanker, serta penyakit autoimun. Sebagai tonik tubuh, ternyata ada berbagai macam manfaat air rendaman pare untuk kesehatan

3. Aktivitas metabolik

Kandungan vitamin B dalam pare membuat teh ini sangat baik untuk merangsang dan mengoptimalkan aktivitas metabolisme tubuh. Hal ini dapat menghasilkan fungsi hormonal dan metabolisme yang lebih efisien, termasuk pembakaran lemak pasif.

4. Menyehatkan jantung

Teh pare telah terhubung ke tingkat trigliserida yang lebih rendah dalam tubuh, yang berarti deposisi kolesterol yang kurang berbahaya di arteri. Ini dapat membantu mencegah atherosclerosis, serta penyakit jantung koroner, serangan jantung dan stroke.

5. Diabetes

Salah satu manfaat air rebusan pare yang utama adalah untuk pengaturan gejala diabetes. Senyawa seperti vicine dan charatin mampu menurunkan kadar gula darah dengan mengatur metabolisme karbohidrat. Ini mencegah lonjakan dan penurunan kadar glukosa yang dapat sangat berbahaya bagi pasien diabetes. Namun, jika Anda minum obat penurun gula darah, dan menambahkan teh pare ke dalam pengobatan, kesehatan Anda bisa berbahaya.

6. Pencernaan

Manfaat pare untuk kanker, juga digunakan untuk mengobati sakit perut, peradangan di usus, bisul dan irritable bowel syndrome atau penyakit pencernaan. Ini juga dapat membantu mengoptimalkan pencernaan dan meningkatkan serapan hara, sekaligus menghilangkan gejala sembelit dan diare.

7. Detoksifikasi tubuh

Meskipun kelebihan meminum teh pare dapat mengakibatkan kerusakan hati, namun miminum dalam jumlah yang tepat, dapat menghilangkan peradangan hati. Tidak hanya membuat hati berfungsi dengan baik, khasiat air pare juga dapat memoderasi kondisi kulit yang disebabkan oleh hati, seperti eksim dan psoriasis.

8. Menyehatkan mata

Tingkat vitamin A yang terkandung dalam teh pare juga sangat baik untuk meningkatkan kesehatan penglihatan. Vitamin A berasal dari beta-karoten, dan bertindak sebagai antioksidan yang dapat mencegah degenerasi makula dan memperlambat perkembangan katarak.
Manfaat air rebusan pare memang sangat baik untuk kesehatan, namun meminum teh pare memiliki efek samping bagi mereka yang alergi atau kondisi tubuh lainnya.

Efek Samping Teh Pare

Efek samping dari minum teh pare termasuk reaksi alergi yang berbahaya, gagal hati, kondisi jantung, gula darah yang sangat rendah, dan berbagai efek gastrointestinal. Meskipun ini jarang, mereka bisa sangat parah, dan tergantung pada riwayat medis Anda dan obat resep saat ini, akan lebih bijaksana untuk berbicara dengan dokter sebelum meminum teh pare dalam pengobatan Anda.
Berikut ini efek samping yang ditimbulkan:

1. Diabetes

Manfaat minum air rebusan pare untuk menurunkan gula darah bisa baik untuk penderita diabetes, tetapi juga bisa menyebabkan hipoglikemia jika Anda juga mengonsumsi obat penurun gula darah. Pasien diabetes sebaiknya tidak menggunakan obat herbal ini tanpa terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter, terutama jika mereka diresepkan obat diabetes.

2. Kesehatan hati

Digunakan dalam waktu yang singkat, teh pare tidak akan merusak hati Anda, tetapi penggunaan yang lebih sering dan rutin dapat meningkatkan enzim hati, yang kemudian dapat menyebabkan komplikasi lain di dalam tubuh, seperti aterosklerosis atau peradangan jaringan kardiovaskular. Jika Anda memiliki kondisi hati yang sudah ada sebelumnya, seperti sirosis, penggunaan teh pare harus dipantau dengan sangat hati-hati.

3. Reaksi alergi

Ada enzim unik di dalam tubuh yang membantu menjaga sel darah dalam bentuk yang tepat; jika Anda kekurangan enzim ini, Anda rentan terhadap reaksi alergi dari senyawa unik yang ditemukan dalam pare, disebut vicine. Ini terjadi dalam bentuk reaksi alergi yang parah, yang berpotensi menjadi fatal, dan ditandai dengan mual, muntah, sakit kuning, kejang, koma dan bahkan kematian.

4. Kehamilan

Senyawa aktif yang kuat dalam teh pare dapat menginduksi menstruasi, yang berbahaya jika Anda hamil, karena ini dapat menyebabkan kelahiran prematur atau keguguran. Mungkin aman untuk meminum teh pare di trimester akhir, atau sebagai stimulan tenaga, tetapi harus digunakan dengan sangat hati-hati setiap saat selama kehamilan.

5. Peradangan

Beberapa efek samping lain dari teh pare termasuk kondisi peradangan dalam tubuh, seperti gangguan pencernaan, diare, mual, kram, sakit kepala dan demam. Jika Anda mengalami salah satu efek samping ini, Anda harus menghentikan penggunaan teh ini. (sumber doktersehat.com)

Manfaat Jeruk Lemon


Manfaat air lemon ternyata banyak sekali, terutama untuk kesehatan tubuh Anda. Selain harganya yang relatif terjangkau, lemon mengandung sekitar 5 persen asam sitrat dan merupakan sumber yang kaya vitamin C. Tidak heran ada banyak manfaat jeruk lemon yang bisa kita nikmati.

Khasiat dan Manfaat Air Lemon

Perlu diketahui bahwa lemon juga mengandung banyak vitamin seperti vitamin B, riboflavin dan mineral seperti kalsium, magnesium, fosfor serta protein dan karbohidrat. Lalu apa saja khasiat lemon bagi kesehatan? Yuk simak penjelasannya berikut ini.
Meski asam, lemon ternyata bisa membatu untuk menurunkan berat badan dan juga bagus untuk kecantikan. Ini beberapa manfaat lemon yang sangat baik untuk kesehatan:

1. Baik untuk perut

Manfaat air lemon dapat membantu meringankan masalah pencernaan bila dicampur dengan air panas, termasuk di antaranya mual, mulas dan membuang parasit. Dengan minum jus lemon secara teratur, perut Anda dibantu untuk menghilangkan kotoran secara lebih efisien. Lemon bertindak sebagai pemurni darah dan agen pembersih. Asupan jus lemon bisa menyembuhkan sembelit. Bahkan manfaat air lemon lainnya adalah berfungsi sebagai tonik hati dan membantu mencerna makanan dengan membantu hati memproduksi empedu lebih banyak.

2. Perawatan kulit

Manfaat air lemon yang kedua adalah dapat menjadi obat antiseptik alami, yang bertugas untuk menyembuhkan masalah yang berkaitan dengan kulit. Mengonsumsi air jeruk lemon secara teratur dapat memberikan perubahan besar dalam penampilan kulit Anda. Lemon memiliki fungsi sebagai obat anti-penuaan, menghilangkan kerutan dan komedo. Bahkan jika ditempelkan pada daerah luka bakar dapat memudarkan bekas luka.

3. Perawatan gigi

Tahukah Anda bahwa manfaat jeruk lemon juga sangat penting dalam perawatan gigi? Ya, berkumur dengan jus lemon segar ternyata bisa membantu dalam menyingkirkan rasa sakit gigi. Manfaat buah lemon pada gusi dapat menghentikan perdarahan gusi. Cara ini juga mencegah bau busuk dan masalah lain yang berkaitan dengan gusi.

4. Menyembuhkan infeksi tenggorokan

Lemon adalah buah yang sangat baik dalam membantu memerangi masalah yang berkaitan dengan infeksi tenggorokan, sakit tenggorokan dan tonsilitis akibat bakteri. Untuk mengatasi sakit tenggorokan, Anda bisa berkumur dengan menggunakan setengah gelas jus lemon.

5. Menurunkan berat badan

Rutin meminum air jeruk nipis membuka jalan untuk menurunkan berat badan lebih cepat. Memanfaatkan jus lemon yang dicampur dengan air hangat dan madu, juga dapat membantu mengurangi berat badan.

6. Kontrol tekanan darah tinggi

Khasiat lemon bekerja bak ramuan ajaib khususnya bagi orang yang memiliki masalah jantung. Buah lemon memiliki kandungan kalium tinggi di dalamnya. Diet tinggi kalium juga dipercaya dapat membantu mengontrol tekanan darah tinggi, pusing, mual, membantu relaksasi pikiran, mengurangi stres mental dan depresi.

7. Membantu penyembuhan gangguan napas

Khasiat jeruk lemon juga dapat membantu dalam menyembuhkan masalah pernapasan, terutama pada orang yang menderita asma.

8. Mengobati rematik

Manfaat air lemon dapat membantu mengobati rematik serta radang sendi karena buah ini memiliki sifat diuretik, dengan cara mengeluarkan bakteri dan racun dari tubuh.

9. Meredakan demam

Manfaat jeruk lemon dapat mengobati seseorang yang menderita flu atau demam, dengan meningkatkan produksi keringat.

10. Pembersih darah

Khasiat jeruk lemon selanjutnya bisa membersihkan darah. Penyakit-penyakit seperti kolera atau malaria dapat diobati dengan air lemon karena mempunyai sifat sebagai pembersih darah.

11. Membantu mencegah batu ginjal

Asam sitrat dalam lemon dapat membantu mencegah batu ginjal. Minum air lemon tidak hanya membantu mendapatkan lebih banyak asam sitrat, tetapi juga air yang Anda butuhkan untuk mencegah batu ginjal.
Minum 1/2 cangkir air lemon menyediakan jumlah asam sitrat yang sama yang Anda temukan dalam berbagai resep.

12. Meningkatkan kesehatan jantung

Minum jus lemon sangat membantu bagi orang yang menderita masalah jantung karena mengandung potasium. Manfaat air lemon dapat mengontrol tekanan darah tinggi, pusing, dan mual karena memberikan sensasi menenangkan untuk keduanya, pikiran dan tubuh. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Nutrition and Metabolism, asupan air lemon setiap hari yang diimbangi dengan olahraga efektif untuk tekanan darah tinggi. Penelitian lain juga mengingatkan pentingnya makanan kaya vitamin C dalam mencegah berbagai penyakit jantung koroner.

13. Perawatan rambut

Jus lemon telah terbukti bermanfaat dalam perawatan rambut dalam skala luas. Bila dioleskan ke kulit kepala, manfaat buah lemon bisa mengatasi ketombe, rambut rontok dan masalah lain yang berkaitan dengan rambut dan kulit kepala. Jika Anda menerapkan air lemon langsung ke rambut, ternyata bisa membuat rambut Anda berkilau kilau alami.

14. Memudarkan bekas luka

Khasiat jeruk lemon mampu mendinginkan luka bakar dan membantu bekas luka, karena buah lemon marupakan agen pendingin, yang mengurangi sensasi terbakar pada kulit yang mengalami luka bakar.

15. Menghentikan pendarahan di dalam tubuh

Buah lemon memiliki sifat antiseptik dan koagulan, sehingga manfaat buah lemon dapat menghentikan pendarahan internal. Masukkan bola kapas kecil ke dalam air lemon, kemudian letakkan di dalam hidung untuk menghentikan mimisan.
Jika Anda sedang dalam kondisi kesehatan yang baik dan bobot tubuh 70 kg atau kurang, disarankan untuk memeras setengah buah lemon dan menyajikannya ke dalam satu gelas air. Minum dua kali sehari. Namun, jika Anda berbobot lebih dari 70 kg, peras satu lemon utuh ke dalam segelas air. Untuk manfaat lemon yang lebih maksimal, minum dua kali sehari. manfaat lemon untuk kesehatan

Efek Samping Minum Air Lemon

Air lemon pada umumnya sangat aman untuk diminum. Namun, asam pada lemon dapat merusak email gigi secara perlahan bila sering meminumnya, yang membuat gigi Anda lebih rentan terhadap gigi berlubang.
Tips untuk menghindari efek sampingnya, minumlah air lemon menggunakan sedotan bila memungkinkan, untuk menghindari kontak dengan gigi Anda.
Bilaslah mulut dengan air setelah minum air lemon. Jika ingin menyikat gigi setelah minum air lemon, sebaiknya tunggu dulu hingga satu jam. Langsung menyikat gigi setelah minum air lemon dapat merusak email gigi, karena sifat asam dari air lemon dapat melunakkan email gigi sehingga memyebabkan kerusakan dan rentan gigi berlubang.
Jika meminum air lemon saat sarapan pagi, sebaiknya menggosok gigi terlebih dahulu. Kesimpulannya, air lemon aman dikonsumsi bahkan sangat baik untuk kesehanan Anda. Namun, sifat asam dari air lemon dapat merusak email gigi jika meminumnya terlalu sering. ( sumber: doktersehat.com )

Monday, October 14, 2019

Pleno DPT Pilkades Kedungsoka


Sesuai dengan tahapan, Pada tanggal 09 Oktober 2019 panitia pemilihan kepala desa Kedungsoka melakukan Rapat Pleno penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT), dalam acara tersebut dihadiri oleh Panwas, BPD, Kepala Desa PJS, RT dan RW sedesa Kedungsoka, perwakilan masyarakat serta ketiga Bakal Calon yaitu: Sahrani bin Nawi, Syarif Hidayatullah dan Sahrani bin Misban.

Dalam acara tersebut dikarenakan jumlah pemilih tambahan yang belum melengkapi persyaratan Surat Keterangan (Suket) dan KTP-E masih banyak (121 orang), hasil musyawarah dengan ketiga Bakal calon maka penetapan DPT di undur sampai jam13:00 WIB untuk memberi kesempatan kepada masyarakat yang belum melengkapi persyaratan bisa memenuhinya. mengingat pesta demokrasi desa Kedungsoka ini dapat di nikmati oleh semua masyarakat kedungsoka.

Setelah jam 13:00 WIB, Ketua panitia mengetuk palu bertanda berakhirnya penerimaan berkas pemilih tambahan dan didapat jumlah pemilih tambahan 50 jiwa pilih  yang berhak ikut dalam pemilihan kepala desa Kedungsoka periode tahun 2019 sampai 2025 dari total 121 jiwa pilih dari seluruh daftar tambahan.

hasil lengkap DPT Pilkades Kedungsoka Periode 2019 - 2025 sebagai berikut:

DP4
Laki-laki              :  1755 Jiwa pilih
Perempuan        :  1693 Jiwa pilih
Total                    :  3448 Jiwa pilih

DPS
Laki-laki              :  1679 Jiwa pilih
Perempuan        :  1651 Jiwa pilih
Total                    :  3330 Jiwa pilih

DPT
Laki-laki              :  1674 Jiwa pilih
Perempuan        :  1646 Jiwa pilih
Total                   :  3320 Jiwa pilih



Friday, October 4, 2019

Pleno DPS

Pleno DPS dilakukan pada tanggal 26 September 2019, dengan hasil DPS sebagai berikut:
Data DP4 :
Pemilih laki-laki        : 1755
Pemilih perempuan  : 1693

1. Hasil pemutahiran data sbb:
- Ganda
Laki-laki         : 1 pemilih
Pwrwmpuan : 1 pemilih
total                : 2 pemilih

- Pemilih meninggal
Laki-laki       : 77 pemilih
Perempuan  : 48
Total              : 158 pemilih.

2. Data pemilih memenuhi syarat (MS)
Laki-laki (L)      : 1650 pemilih
Perempuan (P) : 1621 pemilih
Total                   :  3271pemilih

3. Pemilih tambahan
laki-laki (L)       : 29 pemilih
Perempuan (P) : 30 pemilih
Total                   : 59 pemilih

4. Jumlah pemilih (DPS) yang memenuhi syarat:
- Laki-laki        : 1679 pemilih
- Perempuan  : 1651 pemilih
- Total               : 3330 pemilih