Thursday, September 5, 2019

20 PRINSIP BISNIS HIJRAH TANPA RIBA

1. Bisnis itu bisa besar jika niatnya untuk bermanfaat buat orang banyak dan bermanfaat buat Agama ALLAH niat inilah yg membuat uang itu datang, bukan karena dagangnya, niat itu lah yang akan menjaga kita dari cara2 yg melanggar syariat, menjaga kita dari mengambil harta haram dan syubhat.

2. Semakin kita tidak tertarik dengan uang, uang justru datang berlimpah kepada kita. Semakin kita tertarik kepada uang, uang bersembunyi dari kita.

3. Bisnis yang barokah sejatinya tidak mengganggu ibadah kita, tidak membuat kita semakin jauh dari Allah dan dakwah, tidak merusak ukhuwah kita.

4. Jangan serakah, berilah kesempatan karyawan kita untuk turut serta menjadi pemilik bisnis kita

5. Jadikan ALLAH sebagai satu satu nya tempat meminta dan berharap

6. Bergaullah dengan org taat dan taqwa pada ALLAH semata

7. Ubahlah mindset, masuklah ke mindset orang sukses, 95% sukses bisnis ditentukan oleh mindset 5% berasal dari skill.

8. Banyak dari kita, berbisnis tapi mindsetnya masih karyawan, karyawan melihat uang untuk konsumtif, bisnisman melihat uang untuk investasi. Ini mindset.

9. Tuliskan cita-cita , target hidup kita, tempellah di kamar, bacalah setiap pagi sebelum berangkat dari rumah dan berdoalah semoga Allah ijabah

10. Tidak masalah kepunyaan kita diambil org lain, YANG PENTING KITA TIDAK MENGAMBIL MILIK ORANG LAIN.

11. Kosongkan hati dari keinginan terhadap uang dan dunia, ambil seperlunya saja, jika ada kelebihan, berbagilah kepada yang membutuhkan,  insya Allah dunia dan kekayaan akan menghampiri.

12. Berbisnislah karena memikirkan Dakwah, umat dan agama Allah, bukan hanya bisnis untuk penuhi kebutuhan anak istri, kalo kita memikirkan jamaah dan umat maka anak dan istri juga termasuk di dalamnya.

13. Jadikan Rasulullah dan para Sahabat the real mentor bisnis sejati

14. Sikap terhadap Kegagalan :
Hanya mereka yang berani gagal besar-besaran yang akan bisa sukses besar-besaran. (Robert F. Kennedy)

15. Gagal dan sukses itu berjalan searah, bukan gagal ke utara, sukses ke selatan. kesuksesan yang besar hanya akan datang setelah kita melewati kegagalan yg besar pula.

16. Anda yang lebih berani gagal = Lebih mungkin sukses duluan.

17. Good leader are good reader

18. Bisnis itu ide.. So kreatif lah.. Manfaatkan semaksimal mungkin akal fikiran yang ada dalam otak anda, ingat bahwa ALLAH sudah menganugrahi milyaran sel dalam otak kita.. Manfaatkan tapi tetap dalam bingkai ketaqwaan dan ketaatan jgn nyeleneh yang melanggar aturan ALLAH

19. Menjadi pengusaha dan menjadi kaya hidup mewah itu biasa tetapi menjadi kaya tapi hidup sederhana itu luar biasa, belanjakan harta anda di jalan ALLAH maka anda akan hidup sederhana spt para sahabat Rasulullah yang kaya raya tapi sederhana dan taat pada ALLAH

20. Jalankan usaha anda dengan aturan ALLAH bukan dengan aturan kita agar usaha kita perdagangan kita Selamat dunia akhirat.. Ingat usaha kita perdagangan kita juga akan di minta pertanggung jawaban oleh ALLAH SWT

Semoga bermanfaat untuk kita semua yang ingin mengembangkan usaha atau bisnisnya.

Salam

Coach Riki Permana
Founder Hijrah Tanpa Riba
Mentor Bisnis Tanpa Riba

Jangan lupa di simak dan di subscribe chanel YouTube Hijrah Tanpa Riba InsyaAllah bermafaat

https://www.youtube.com/channel/UCAIzCo9v3wYIEGg7KgnI4Hw

No comments:

Post a Comment